PA PADANG PANJANG HADIRI KEGIATAN PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH JABATAN PEJABAT PIMPINAN TINGGI PRATAMA DI LINGKUNGAN PEMRINTAH KOTA PADANG PANJANG
Padang Panjang | Senin, 29 September 2025 – Pengadilan Agama Padang Panjang turut menghadiri kegiatan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kota Padang Panjang. Acara ini berlangsung di Balai Kota Padang Panjang dengan penuh khidmat dan dihadiri oleh unsur Forkopimda, pejabat pemerintah daerah, serta tamu undangan lainnya.
Dalam kesempatan tersebut, Pengadilan Agama Padang Panjang diwakili oleh Sekretaris, Bapak Suryarisman, S.Ag., yang hadir mewakili pimpinan dan keluarga besar Pengadilan Agama Padang Panjang.


