logo

Written by Super User on . Hits: 31

PENGADILAN AGAMA DAN PENGADILAN NEGERI PADANG PANJANG GELAR UPACARA PERINGATAN HUT MAHAKMAH AGUNG RI KE-80


Padang Panjang – Selasa, 19 Agustus 2025, Pengadilan Agama Padang Panjang bersama Pengadilan Negeri Padang Panjang melaksanakan upacara gabungan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Mahkamah Agung Republik Indonesia ke-80. Kegiatan berlangsung di halaman kantor Pengadilan Negeri Padang Panjang dengan penuh khidmat dan kebersamaan. Yang bertindak sebagai pembina upacara adalah Ketua Pengadilan Agama Padang Panjang, Ibu Sri Fortuna Dewi, S.Ag., M.H.

Usai upacara, acara dilanjutkan dengan pemotongan kue ulang tahun Mahkamah Agung RI serta pemotongan tumpeng bersama. Kegiatan tersebut menjadi simbol rasa syukur, kebersamaan, serta komitmen aparatur peradilan dalam menjaga marwah lembaga peradilan di tanah air.
Melalui peringatan HUT Mahkamah Agung RI ke-80 ini, diharapkan terjalin semakin erat hubungan antara Pengadilan Agama dan Pengadilan Negeri Padang Panjang, serta tumbuh semangat bersama dalam mewujudkan peradilan yang agung dan berintegritas.

upacara hut mari 19agust 1

upacara hut mari 19agust 2

upacara hut mari 19agust 3

upacara hut mari 19agust 4

upacara hut mari 19agust 5

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Pengadilan Agama dan Pengadilan Negeri Padang Panjang Gelar Upacara Gabungan Peringatan HUT Mahkamah Agung RI ke-80

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Padang Panjang

Jl. H. Agus Salim No. 4, Kel. Guguk Malintang, Kec. Padang Panjang Timur, Kota Padang Panjang 27128

Telp/Fax: 0752-484295

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it. 

Copyright © Tim IT PA Padang Panjang 2024
acopta