KUNJUNGAN DINAS KESEHATAN PROVINSI SUMATERA BARAT DALAM RANGKA PENILAIAN IMPLEMENTASI KAWASAN TANPA ROKOK
Selasa (29/10/2024) Ketua Pengadilan Agama Padang Panjang, Sri Fortuna Dewi, S.Ag., M.H. bersama Sekretaris Pengadilan Agama Padang Panjang, Nurlaila, S.E.I. dan Kasubbag Umum & Keuangan, Hasnur Rafiq, S.Kom. menerima kunjungan dari Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Barat dna Tim Satgas Kawasan Tanpa Rokok (KTR), yang terdiri dari Dinas Kesehatan Kota, Dinas Perhubungan, Dinas Pendidikan, Kantor Kementerian Agama Kota, Satuan Polisi Pamong Praja.
Kunjungan ini dalam rangka monitoring dan evaluasi Penerapan Perda Kota Padang Panjang Nomor 2 Tahun 2014 tentang Kawasan Tanpa Rokok (KTR).