RAPAT SOSIALISASI HASIL RAKOR PTA PADANG
Padang Panjang | pa-padangpanjang.go.id
Rabu (10/1/2024) telah dilaksanakan kegiatan Rapat Sosialisasi Hasil Rapat Koordinasi Pengadilan Tinggi Agama Padang yang dilaksanakan di Ruang Sidang Utama Pengadilan Agama Padang Panjang dan diikuti oleh seluruh aparatur Pengadilan Agama Padang Panjang.

Beberapa hasil Rakor PTA Padang yang perlu ditindaklanjuti diantaranya: Hasil Pengawasan Hawasbid dan Tindak Lanjut Hasil Pengawasan, Website dan media sosial yang perlu diupdate setiap saat, perencanaan SAKIP, data pegawai agar diupdate pada Aplikasi SIKEP dan memastikan presensi online diisi oleh setiap pegawai, pegawai mengikuti diklat minimal 20 JP setiap tahunnya dan memastikan CCTV selalu online.

